Inilah 3 PTN Indonesia yang Masuk 300 Kampus Terbaik Dunia Versi QS WUR 2024

- 30 Juni 2023, 05:32 WIB
Universitas Indonesia adalah salah satu dari dua PTN di Jakarta yang saat ini masih membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur seleksi mandiri.
Universitas Indonesia adalah salah satu dari dua PTN di Jakarta yang saat ini masih membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur seleksi mandiri. / www.ui.ac.id/

MEDIA PEMALANG - Lembaga pemeringkatan universitas terbaik di dunia, Quacquarelli Symonds (QS) World University Rankings, baru saja merilis peringkat terbaru mereka untuk tahun 2024.

Pada kesempatan ini, terdapat tiga perguruan tinggi negeri di Indonesia yang berhasil masuk ke dalam 300 besar universitas terbaik dunia versi QS WUR 2024.

Edisi QS World University Rankings kali ini sangat dinantikan karena menandakan tahun ke-20 Quacquarelli Symonds memimpin industri analisis universitas terkemuka dengan kinerja terbaik di seluruh dunia. Ini juga merupakan pencapaian dalam kerjasama selama 20 tahun dengan sejumlah sektor pendidikan tinggi.

Baca Juga: 70+ Daftar PTN yang Menerima KIP Kuliah Jalur Mandiri, Wajib Perhatikan Sebelum Pilih!

QS World University Rankings 2024 menampilkan 1.500 institusi/universitas di 104 lokasi. Data yang digunakan dalam peringkat ini berasal dari analisis 17,5 juta makalah akademik dan pendapat ahli dari lebih dari 240.000 fakultas akademik dan pemberi kerja.

Untuk tahun 2024, tiga perguruan tinggi Indonesia yang berhasil mencapai peringkat di dalam 300 terbaik dunia dinilai berdasarkan tiga indikator baru.

Indikator-indikator tersebut mencakup keberlanjutan, hasil ketenagakerjaan, dan jaringan riset internasional.

Ketiga indikator utama tersebut kemudian dibagi menjadi sembilan indikator penilaian, yaitu Reputasi Akademik, Reputasi Pengguna, Rasio Dosen dan Mahasiswa, Sitasi per Dosen, Rasio Dosen Internasional, Rasio Mahasiswa Internasional, Jaringan Riset Internasional, Lulusan yang Mendapatkan Pekerjaan, dan Keberlanjutan.

Baca Juga: Gagal SNMPTN dan UTBK? Inilah 4 Daftar PTN dengan Jalur Mandiri Tanpa Uang Pangkal

Halaman:

Editor: Dwi Andri Yatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x