Intip Spoiler All of Us Are Dead Season 2: Fenomena Virus Zombie 'Jonas' dan Harapan Kembali Jadi Manusia

- 8 Juni 2022, 13:50 WIB
Inilah trailer dan spoiler drama Korea All of Us Are Dead Season 2 yang ditayangkan di Netflix. Simak ulasannya di sini.
Inilah trailer dan spoiler drama Korea All of Us Are Dead Season 2 yang ditayangkan di Netflix. Simak ulasannya di sini. /

MEDIA PEMALANG - Netflix telah merilis poster pertama All of Us Are Dead Season 2 pada Selasa (7/6/2022) kemarin.

Drama Korea All of Us Are Dead resmi berlanjut ke season 2 setelah season pertamanya yang berjumlah 12 episodenya sukses tayang pada 28 Januari 2022.

Drama All of Us Are Dead telah berhasil menempati peringkat pertama di daftar Top 10 Netflix di 25 negara.

Bahkan kesuksesannya telah menyusul beberapa drama popular seperti Squid Game, Hellbound, dan Kingdom.

Baca Juga: Nonton Link: Eat, Love, Kill (2022) Full Movie Sub Indo: Kisah Koki yang Bisa Merasakan Emosi Wanita

Sutradara drama Korea All of Us Are Dead juga telah membeberkan spoiler alur ceritanya. Silakan simak artikel berikut ini sampai tuntas.

All of Us Are Dead season 1 telah meninggalkan open ending bagi penonton. Tak heran jika season 2 drama ini sangat ditunggu-tunggu lanjutan kisahnya.

Para penggemar akan penasaran dengan melihat Choi Nam Ra (pemain Cho Yi Hyun) menjadi manusia setengah zombie. Pasalnya, ia telah terinfeksi virus tetapi fisiknya tetap sehat.

Sementara itu, Lee Cheong San (pemain Yoon Chan Young) mengorbankan dirinya hingga terbakar di ruang kelas.

Baca Juga: Link Nonton Doctor Lawyer (2022) Full Movie Sub Indo: Cerita Dokter Bedah Menjadi Pengacara

Apakah kedua pemain utama All of Us Are Dead itu selamat dan kembali di season kedua?

Teaser All of Us Are Dead Season 2

Para pemain All of Us Are Dead Season 1 meliputi Lomon, Choi Yi Hyun, Yoon Chan Young, dan Park Ji Hu muncul di video teaser season 2 drama ini yang dirilis oleh akun Instagram The Swoon.

Melalui video tersebut, mereka sebagai pemain utama All of Us Are Dead memberikan kabar kepada penggemar untuk segera menantikan kedatangan drama season 2 tersebut.

Baca Juga: Nonton Doctor Lawyer (2022) Full Movie Sub Indo: Kisah Dokter Bedah yang Jadi Pengacara

Yoon Chan Young yang dikenal dengan perannya sebagai Lee Cheong San mengungkapkan rasa terima kasih kepada penggemar drama All of Us Are Dead.

''Halo semua. Sudah lama sekali. Terima kasih kepada penggemar Netflix di seluruh dunia karena telah memberikan begitu banyak dukungan untuk season pertama All of Us Are Dead," sapa Yoon Chan Young.

Selain Chan Young, Lomon yang berperan sebagai Lee Su Hyeok juga memberikan informasi mengenai hadirnya season 2 dari drama All of Us Are Dead.

''Season kedua All of Us Are Dead telah dikonfirmasi. Kami harap kalian juga menikmati season kedua," kata Lomon.

Spoiler All of Us Are Dead 2

Baca Juga: Nonton Soul Land (2022) Full Movie Sub Indo

Dilansir dari Korean Herald, sutradara Lee Jae Gyu telah memberikan spoiler mengenai alur cerita All of Us Are Dead Season 2.

Jae Gyu telah mengungkapkan bahwa season 2 akan melanjutkan kisah virus zombie 'Jonas' yang telah menjatuhkan banyak korban.

"Season berikutnya bisa saja menceritakan kisah kelangsungan zombie," ungkap Lee Jae Gyu.

Dengan demikian, drama All of Us Are Dead Season 2 akan memberikan beberapa jawaban atas pertanyaan yang ditinggalkan di season 1 mengenai harapan zombie kembali menjadi manusia.***

Editor: Dwi Andri Yatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah