Pro Kontra Perayaan Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-448, Band Wali dan Armada Batal Tampil

- 9 Januari 2023, 13:07 WIB
Wali Band
Wali Band /Instagram/@apoy_wali

MEDIA PEMALANG - Beredar kabar tentang perayaan Hari Jadi Kabupaten Pemalang dengan menghadirkan artis band nasional menuai pro kotra.

Konser artis nasional Band Wali dan Armada yang sedianya akan digelar dalam puncak perayaan Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-448 tahun telah dibatalkan.

Berita ini sempat menuai protes dari berbagai kalangan, namun Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat akhirnya memutuskan untuk membatalkan rencana tersebut.

Baca Juga: Pemenang Lomba Desain Logo Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke 448 Tahun 2023, Siapa Juaranya?

“Tidak ada konser artis nasional, saya sudah perintahkan untuk dibatalkan. Hari Jadi Pemalang kita peringati secara sederhana. Kita berdayakan potensi lokal,” kata Mansur dalam keterangan pers kepada awak media, Senin 9 Januari 2023.

Menurut Mansur, konser artis nasional tersebut sebenarnya belum menjadi agenda resmi dalam Peringatan Hari Jadi Kabupaten Pemalang ke-448 tahun.

Konser tersebut hanyalah sebatas rencana yang digagas oleh panitia penyelenggara. Namun demikian, Plt Bupati Pemalang menyatakan bahwa pihaknya tidak bisa memungkinkan terselenggaranya konser tersebut pada saat ini.

Baca Juga: PEMALANG NIGHT MARKET FESTIVAL 2023: Menyambut Awal Tahun yang Penuh Harapan dan Optimisme untuk UMKM

Meskipun demikian, Plt Bupati Pemalang juga menyatakan bahwa pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk mengundang artis nasional di masa yang akan datang.

Halaman:

Editor: Chamdani Lukman Bachtiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x