Realme 12x 5G, HP Gaming Murah Meriah Libas Free Fire dan PUBG Mobile Rata Kanan

- 9 April 2024, 07:59 WIB
Tes PUBG Realme 12x 5G
Tes PUBG Realme 12x 5G /

MEDIA PEMALANG - Realme baru saja meluncurkan ponsel pintar terbarunya di India, yaitu Realme 12x 5G. Ponsel ini menargetkan pengguna yang ingin mendapatkan pengalaman bermain game mumpuni dengan anggaran terbatas. Mari kita bahas Realme 12x 5G spesifikasi dan performanya di bawah ini.

Spesifikasi Realme 12x 5G

Di tenagai Chipset MediaTek Dimensity 6100+ 6nm 5G ditanamkan pada Realme 12x 5G. Chipset ini cukup tangguh untuk bermain game berat. Skor AnTuTu ponsel ini mencapai 420 ribu, cukup fantastis di kelasnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Game Shopee Tebak Kata Tantangan Harian Hari Ini Tanggal 9 April 2024, Kata Kunci BELANDA

Selain itu, layar 6,7 inci IPS LCD beresolusi Full HD+ hadir dengan tingkat refresh rate 120Hz. Layanan ini akan membuat gambar terlihat lebih halus dan meningkatkan pengalaman bermain game.

Kapasitas baterai 5.000 mAh dan dukungan pengisian daya cepat 33W turut disematkan guna mendukung maraton bermain game.

Performa Tes Gaming Realme 12x 5G

Untuk menguji performa gaming ponsel ini, kami memainkan dua judul populer, yaitu PUBG Mobile dan Free Fire.

Saat bermain PUBG Mobile, frame rate cenderung stabil pada kisaran 30-40 fps. Performa ini lumayan bagus untuk ukuran chipset kelas menengah.

Sementara saat bermain Free Fire, frame rate bahkan sering mencapai 50 fps, jauh lebih mulus dibandingkan saat bermain PUBG Mobile.

Baca Juga: Siap-siap Mudik! Ini Rincian Biaya Tol Trans Jawa dari Jakarta ke Berbagai Kota di Jawa

Halaman:

Editor: Chamdani Lukman Bachtiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah