Saksikan! Fenomena Astronomi ‘Parade Langit Subuh' pada Tanggal 4-30 Juni 2022

- 8 Juni 2022, 07:23 WIB
Pada tanggal 4-30 Juni 2022, kita dapat menyaksikan fenomena Parade Langit mulai subuh hingga menjelang matahari terbit.
Pada tanggal 4-30 Juni 2022, kita dapat menyaksikan fenomena Parade Langit mulai subuh hingga menjelang matahari terbit. /Pixabay/

MEDIA PEMALANG - Sejak 4 Juni 2022, sebuah fenomena alam yang disebut “Parade Langit” dapat kita saksikan saat subuh, pemandangan ini dapat disaksikan hingga 30 Juni mendatang.

Dilansir dari Edusainsa, parade langit subuh yang dimaksud adalah bentuk segarisnya planet Merkurius, Venus, Uranus, Mars, Jupiter, dan Saturnus yang berlangsung pada 4-15 Juni 2022.

Setelah itu, akan dilanjutkan dengan Parade Langit Kedua, yakni segarisnya Merkurius, Venus, Uranus, Mars, Jupiter, Saturnus, dan Bulan yang akan berlangsung pada 16-27 Juni 2022.

Kemudian, akan ditutup dengan Parade Langit Ketiga pada 3 hari terakhir bulan Juni 2022, yakni tanggal 28-30 Juni 2022.

Baca Juga: Sungai Amazon yang Panjang Ternyata Tidak Terdapat Jembatan, Ini Alasannya

Parade Langit Ketiga ini sama dengan Parade Langit Pertama, yaitu konfigurasi segaris antara planet Merkurius, Venus, Uranus, Mars, Jupiter, dan Saturnus.

Fenomena ini dapat disaksikan mulai Subuh waktu setempat hingga menjelang matahari terbit, yaitu selama sekitar 50 menit.

Lebih jelasnya, kita dapat menyaksikan fenomena ini sejak 75 menit sebelum matahari terbit, yaitu ketika matahari berada di ketinggian minus 18 derajat (-18°) hingga 25 menit sebelum matahari terbit, yaitu ketika matahari berada di ketinggian minus enam derajat (-6°).

Kita tidak perlu menggunakan alat bantu optik untuk menyaksikan fenomena ini, kecuali Uranus karena tingkat kecerlangannya lebih besar dari +4,7.

Halaman:

Editor: Dwi Andri Yatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x