6 Rekomendasi Film Horor Jepang Terbaik dan Link Streaming Nontonnya, Cocok Bagi Penyuka Film Horor

- 23 Januari 2022, 22:03 WIB
The Inerasable (2015)
The Inerasable (2015) /

MEDIA PEMALANG - Inilah 6 rekomendasi film horror Jepang terbaik beserta link streaming nontonnya. Cocok untuk Anda penyuka film horror.

Film horror Jepang jadi salah satu film horror Asia yang patut diperhitungkan.

Negeri Matahari Terbit ini banyak memproduksi film horror yang bisa dikatakan mendunia.

Tema film yang diangkat pun beragam, ada yang berdasarkan kisah nyata, permainan hidup mati, monster, dan sebagainya.

Baca Juga: Daftar 25 Film Terbaik dan Terfavorit Tahun 2021 dan Link Streaming Tempat Nontonnya, Wajib Anda Tonton!!

Kali ini, tim Media Pemalang akan merekomendasikan film horor Jepang terbaik untuk Anda. Mulai dari HomunculusJu-On, hingga Tokyo Ghoul. Film yang direkomendasikan tersedia dalam platform streaming kesayangan Anda.

Berikut ini adalah 6 rekomendasi film horror Jepang yang wajib jadi tontonan bagi Anda yang mengaku penyuka film horror yang dikutip dari My-Best.id.

Baca Juga: Daftar 15 Film Indonesia Terbaik dan Paling Berkesan Sepanjang Tahun 2021, Plus Link Streaming Nontonnya

6. Homunculus (2021)

Homunculus (2021)
Homunculus (2021)

Dunia tak lagi sama setelah membuka indera keenam

Salah satu film adaptasi manga yang bercerita tentang seorang pria yang membuka indra keenamnya. Atas hal tersebut, cara dia melihat dunia di sekitarnya pun tak lagi sama. 

Film ini mengemas 15 volume manga ke dalam 116 menit waktu putar. Meski banyak detail yang tidak dapat ditampilkan dalam film, Homunculus dapat memberikan ketegangan yang tidak biasa.

Dalam film, banyak adegan gore yang mungkin dapat sedikit mengganggu Anda. Dengan demikian, film ini cocok bagi Anda penikmat film yang brutal.

Link streaming nonton Homuculus ada di Netflix : Homuculus.

5. Roomate (2013)

Roomate (2013)
Roomate (2013)

Ketika sahabat yang manis menampilkan sisi gelapnya

Film horor thriller ini mengajarkan Anda untuk tetap waspada terhadap orang yang ditemui. Dalam film ini, diceritakan tentang roommate atau kawan sekamar yang semula baik-baik saja kemudian berubah menjadi brutal.

Sepanjang 110 menit, Anda akan diajak untuk menyelidiki fakta-fakta misterius yang menegangkan. Apabila Anda menginginkan film horor dengan cerita yang ringan, sebaiknya hindari menonton film ini.

Sebaliknya, Anda yang sering tertantang untuk ikut menebak dan memecahkan misteri di dalam film tentu akan menyukai Roommate!

Link streaming nonton Roomate ada di Netflix: Roomate.

4. The Inerasable (2015)

The Inerasable (2015)
The Inerasable (2015)

Sangat menyeramkan, meski minim jumpscare

Film ini bercerita tentang seorang penulis novel horor terkenal. Suatu hari, penulis tersebut mendapat cerita dari seorang mahasiswa yang mengalami semacam gangguan.

Kemudian, mereka pun menelusuri fakta dibalik gangguan tersebut.

The Inerasable adalah salah satu film horor yang unik. Hal ini karena di dalam film tersebut tidak terdapat banyak jumpscare yang mengagetkan.

Namun, film ini berhasil membangun suasana yang mengerikan dengan set dan narasinya. Film ini cocok bagi Anda yang tidak terlalu suka film horor dengan jumpscare yang terlalu banyak.

Link streaming nonton The Inerasable ada di Viu: The Inerasable.

3. Ju-on: Origins (2020)

Ju-on: Origins (2020)
Ju-on: Origins (2020)

Telusuri asal usul hantu mengerikan di versi filmnya!

Siapa yang tidak kenal film Ju-on? Film horor ini begitu terkenal, bahkan hingga dibuat versi hollywood-nya dengan judul The Grudge.

Kisah film horor tersebut kemudian diperluas ke dalam serial dengan enam episode. 

Serial ini bercerita tentang asal usul hantu dalam film Ju-On. Enam episode tentu kurang lama bagi Anda yang sangat suka dengan film Ju-On. Namun, Bagi Anda yang penasaran dengan kisah tersebut, seri ini cukup memuaskan Anda.

Link streaming nonton Ju-on: Origins ada di Netflix: Ju-on: Origins.

2. Tokyo Ghoul (2014)

Tokyo Ghoul (2014)
Tokyo Ghoul (2014)

Grafis menarik dengan scene penuh darah! Are you ready?

Tokyo Ghoul mungkin judul yang sering Anda dengar beberapa tahun belakangan ini. Anime ini bercerita tentang ghoul yang gemar memakan daging manusia.

Karakter utamanya, Kaneki Ken, adalah seorang manusia yang kemudian berubah menjadi setengah ghoul karena suatu kejadian yang menimpanya.

Anime ini memiliki grafis yang sangat baik. Selain itu, Tokyo Ghoul juga memiliki opening soundtrack yang sangat populer. Dengan alur dan teknis yang baik, anime ini dijamin akan memaku Anda berlama-lama di depan layar kaca.

Link streaming nonton Tokyo Ghoul ada di Netflix: Tokyo Ghoul.

1. Death Note (2006)

Death Note (2006)
Death Note (2006)

Bagaimana jika hidup mati seseorang berada di tangan Anda?

Bagi pencinta anime, pasti judul anime horor yang satu ini pernah Anda dengar. Death Note adalah salah satu anime horor yang sukses menarik banyak peminat.

Hal ini karena Death Note dikemas dengan menarik sehingga dapat membuat penonton penasaran untuk mengetahui kelanjutan kisahnya.

Alur yang menegangkan dengan karakter yang eksentrik menjadikan anime ini banyak penggemarnya. Tak heran, anime ini juga banyak diminati saat dibuat versi live action-nya.

Link streaming nonton Death Note ada di Netflix: Death Note.

Itulah tadi 6 rekomendasi film horror Jepang terbaik yang dapat menjadi pilihan bagi Anda untuk menikmati tontonan horor berkualitas. Semoga bermanfaat.***

Editor: Dwi Andri Yatmo

Sumber: Mybest


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah