Renungan Dan Doa Harian Katolik, Sabtu, 23 Juli 2022. Peringatan Fakultatif St. Brigitta

22 Juli 2022, 20:53 WIB
Inilah teks Doa Bapa Kami Katolik versi bahasa Indonesia yang diajarkan oleh Gereja Katolik yang diajarkan oleh Yesus sendiri. /

MEDIA PEMALANG - Renungan Dan Doa Harian Katolik, Sabtu, 23 Juli 2022. Peringatan Fakultatif St. Brigitta. Warna Liturgi : Hijau. 

Inspirasi Bacaan hari ini :

 

  • BACAAN PERTAMA: Yer. 7:1-11
  • MAZMUR TANGGAPAN: Mzm 84:3.4.5-6a.8a.11
  • BACAAN INJIL: Mat. 13:24-30

 

Sahabat terkasih, renungan harian Katolik, sabtu 23 Juli 2022

Dimana-mana dan dalam segala hal, selalu ada si baik dan si jahat. Ilalang akan selalu tumbuh diantara bulir gandum yang subur. Seolah-olah Tuhan ‘memberi kesempatan’ kepada keduanya untuk tumbuh bersama. Sesungguhnya, Tuhan memberi kebebasan kepada manusia untuk memilih: menjadi bulir gandum yang subur atau  akan tumbuh sebagai ilalang. 

Sahabat terkasih,

Sebagaimana ditulis oleh Nabi Yeremia dalam bacaan pertama hari ini, hanya jika kita sungguh-sungguh memperbaiki tingkah langkah dan perbuatan, apabila kita sungguh-sungguh melaksanakan keadilan di antara kita sendiri, tidak menindas orang asing, yatim dan janda, tidak menumpahkan darah orang tak bersalah di tempat ini dan tidak mengikuti allah lain, maka Allah mau diam bersama kita, dan kita akan tumbuh menjadi bulir gandum yang subur. Kelak jika saatnya tiba, gandum inilah yang akan dipanen dan diperkenan masuk dalam lumbung-Nya.

Rahmat Tuhan menyertai kita semua.

Baca Juga: Bacaan Liturgi Katolik Hari Sabtu, 23 Juli 2022, Lengkap Dengan Renungan Harian.

Amin 

DOA PAGI HARI SABTU, 23 JULI 2022

Allah Bapa Penyelenggara Kehidupan,

Engkau Bapa sekalian umat beriman, yang layak kami puji dan kami mulyakan.

Kami mengucap syukur atas Rahmat kehidupan baru yang kami terima hari ini. Kami bersyukur atas perlindungan-Mu di dalam istirahat kami semalam, hari ini kami boleh menyongsong hari baru kami yang penuh pengharapan

Allah Bapa maha belas kasih,

Ajari kami selalu untuk memperbaiki diri secara terus menerus, agar kami tumbuh menjadi bulir gandum yang tumbuh subur, yang siap dipanen dan dimasukkan dalam lumbung gandum milik-Mu .

Allah Bapa Maha Rahim, 

Anugerahilah kami dengan kesehatan dan kemurahan rejeki, bantulah kami menemukan jalan keluar bagi setiap masalah yang kami hadapi dan jangan biarkan kami jauh dari-Mu. Jauhkan kami dari segala yang akan menjauhkan kami dengan Dikau.

Doa dan harapan kami, kami serahkan dalam tangan-Mu dalam nama Yesus Tuhan dan Pengantara kami. 

Bunda Maria, doakanlah kami.

Amin!!!

DOA MALAM, HARI SABTU 23 JULI 2022 

Allah Bapa yang bertahta di dalam surga, malam  ini kami datang mengucap syukur atas berkat-berkat-Mu hari ini, terutama  sampai detik ini kami Kau anugerahi kesehatan, keselamatan bagi jiwa dan raga kami, dan saat ini kami boleh datang menghadap-Mu kembali dengan penuh syukur, telah boleh melewati hari ini dengan baik.

Kami mohon rahmat pengampunan atas dosa-dosa kami hari ini, terutama karena  kami sering tergoda, mengabaikan uluran tangan-Mu sehingga menjadi benih yang tidak subur bagi bulir gandum yang Kau tanam. 

Baca Juga: Bacaan Liturgi Katolik Hari Jumat, 22Juli 2022, Lengkap dengan Renungan Harian, Warna Liturgi : Putih

(hening sejenak...memeriksa batin, mengakui dosa-dosa kita)

Ya Allah, ampunilah kami orang berdosa.

Sekarang kami mohon perlindungan dan penyertaan-Mu di dalam tidur istirahat kami, agar kami dapat beristiahat dengan baik, jauhkan kami dari segala kejahatan malam. Esok pagi kami boleh menyongsong hari baru kami dengan semangat baru.

Semoga karya-karya baik hari ini, berkenan di hadapan-Mu, menjadi berkat  kami dan bagi mereka yang terlibat bersama-sama kami .

Ajarilah kami untuk mensyukuri semua peristiwa yang kami alami hari ini karena itulah yang terbaik bagi kami.

Allah Bapa di surga, terimakasih untuk hari ini. 

Kiranya berkat-Mu senantiasa menyertai kami dan keluarga kami.

Bunda Maria...Doakanlah kami. Amin!! 

Demikianlah bacaan Liturgi hari Sabtu, 23 Juli 2022 yang lengkap dengan Mazmur dan Renungan Harian.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Chamdani Lukman Bachtiar

Tags

Terkini

Terpopuler