10 Jenis Portofolio yang Dapat Diikutsertakan pada SNMPTN 2022

- 8 Januari 2022, 04:20 WIB
Perlu diketahui, dikutip dari laman resmi ltmpt.ac.id, menyebutkan bahwa pendaftaran akun tersebut dimulai dari tanggal 04 Januari 2022 hingga 15 Februari 2022. (Tangkap Layar/LTMPT.AC.ID)
Perlu diketahui, dikutip dari laman resmi ltmpt.ac.id, menyebutkan bahwa pendaftaran akun tersebut dimulai dari tanggal 04 Januari 2022 hingga 15 Februari 2022. (Tangkap Layar/LTMPT.AC.ID) /Argani Palupi/LTMPT.AC.ID

MediaPemalang.com- Tahapan pendaftaan Seleksi Mandiri Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 sudah masuk pada pembuatan akun LTMPT Sekolah.

Dikutip dari laman resmi LTMPT,  tahapan registrasi LTMPT Sekolah akan diselenggarakan mulai tanggal 04 Januari hingga 15 Februari 2022.

Bagi Anda yang mengikuti program seleksi ini perlu mengetahui sejumlah ketentuan dan kualifikasi yang harus dipenuhi.

Selain berupa syarat administrasi, nilai rapor, dan memiliki akun LTMPT, peserta juga wajib menyertakan portofolio khusus untuk peserta yang mendaftar ke jurusan seni dan olahraga.

Baca Juga: Teng! Jam 15:00 Laman Registrasi Akun LTMPT SNMPTN 2022 Dibuka, Ini Cara Bikin Akunnya!

Dikutip dari laman LTMPT, berikut adalah daftar 10 portofolio yang diikutsertakan pada SNMPTN 2022. Berikut adalah poin-poinnya.

  1. Olahraga;
  2. Seni Rupa, Desain, dan Kriya;
  3. Tari (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Tari);
  4. Teater (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Teater/Drama);
  5. Musik (termasuk Sendratasik/Seni Pertunjukan opsi Musik);
  6. Seni Karawitan;
  7. Etnomusikologi;
  8. Fotografi;
  9. Film dan Televisi;
  10. Seni Pedalangan.

Adapun beberapa ketentuan khusus portofolio tersebut adalah wajib mengunggah 1 jenis portofolio sesuai ketentuan program studi atau jurusan di PTN pilihan Anda. Jika peserta memilih 2 opsi program studi yang berbeda, maka peserta seleksi wajib mengunggah 1 jenis portofolio untuk setiap pilihan prodi sesuai dengan ketentuan kelompok portofolio di atas.

Contohnya, apabila Anda memiliki prodi Olahraga dan Fotografi, maka Anda wajib mengunggah 2 jenis portofolio berbeda, yaitu portofolio Olahraga dan portofolio.

Dalam SNMPTN 2022, setiap siswa dapat memilih dua program studi dari satu PTN atau dua PTN. Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya.

Halaman:

Editor: Argani Palupi

Sumber: LTMPT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x