Rekomendasi Saham Hari Ini 18 Januari 2022, Diprediksi Turun, Lakukan Akumulasi untuk Saham Berikut Ini

- 18 Januari 2022, 07:33 WIB
IHSG memiliki level support di posisi 6.611, 6.575 dan 6.539, sedangkan level resistance secara berturut-turut berada di 6.738, 6.754 dan 6.793.
IHSG memiliki level support di posisi 6.611, 6.575 dan 6.539, sedangkan level resistance secara berturut-turut berada di 6.738, 6.754 dan 6.793. /Unsplash/

MEDIA PEMALANG- Laju pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) per 18 Januari 2022 diprediksi akan melanjutkan tren penurunan, setelah kemarin ditutup memerah.

Pada penutupan kemarin, 17 Januari 2022, IHSG terkoreksi sebesar 0,72 persen atau turun ke level 6.645.

Baca Juga: IHSG Sedikit Melemah, Asing Koleksi Perbankan dan Energi

" IHSG kemungkinan masih berada dalam pola koreksi triangle yang lebih besar dan saat ini sedang membentuk Wave (e) dari Wave [b], dengan peluang melanjutkan penurunan menuju target di sekitar level 6.575-6.580," ujar analis PT Binaartha Sekuritas, Ivan Rosanova, di Jakarta, Selasa 18 Januari 2022, sebagaimana yang dikutip dari Indo Premier Sekuritas.

Dia juga menambahkan bahwa saat ini IHSG memiliki level support di posisi 6.611, 6.575 dan 6.539, sedangkan level resistance secara berturut-turut berada di 6.738, 6.754 dan 6.793. "Berdasarkan indikator, MACD dalam kondisi netral," tambahnya Ivan.

Ivan juga melihat adanya potensi pelemahan lanjutan pada laju IHSG hari ini bisa dimanfaatkan pelaku pasar dengan mengakumulasi pembelian emiten-emiten seperti ADRO, ASII,BBRI ,BBNI, dan INKP.

Dikutip dari laman Ipotnews, analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, pada perdagangan hari ini IHSG akan bergerak dalam rentang konsolidasi. Adapun kisaran support-resistance IHSG berada di posisi 6.518-6.725.

Baca Juga: Rekomendasi Saham dan IHSG Hari Ini 17 Januari 2022, Sinyal Bullish Masih Terlihat IHSG Diprediksi Menguat!

"Gelombang tekanan dalam pergerakan IHSG terlihat belum akan berakhir, sehingga rentang konsolidasi belum akan ditinggalkan oleh IHSG ," kata William dalam riset harian untuk perdagangan Selasa.

Halaman:

Editor: Argani Palupi

Sumber: Ipot Indo Premier Securitas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah