Apakah yang Sudah Dapat Insentif Prakerja Bisa Dapat Lagi? Ini Dia Penjelasannya Buat Kamu!

- 7 Juni 2022, 17:20 WIB
Cara cek insentif Prakerja sudah masuk atau belum bisa dilakukan dengan mudah.
Cara cek insentif Prakerja sudah masuk atau belum bisa dilakukan dengan mudah. /

MEDIA PEMALANG - Apakah yang sudah dapat insentif Prakerja bisa dapat lagi? Pertanyaan ini banyak ditanyakan oleh para peserta Program Kartu Prakerja. Untuk mengetahui jawabannya, simak penjelasannya berikut ini.

Sebagai informasi, Program Kartu Prakerja gelombang 31 kembali dibuka pada Sabtu, 28 Mei 2022 bagi para warga negara Indonesia yang ingin melakukan pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan.

Program kartu prakerja ditujukan untuk para pencari kerja, karyawan yang terkena pemutusan hubungan kerja, serta pekerja yang ingin mengembangkan kompetensi sesuai dengan kebutuhan industri hari ini.

Baca Juga: Nomor KTP Sudah Terdaftar di Prakerja Tapi Tidak Bisa Login? Ini dia Penjelasan dan Cara Mengatasinya!

Baca Juga: Gak Usah Bingung, Begini Cara Mengikuti Pelatihan Prakerja yang Sudah Dibeli!

Nah, apakah yang sudah mendapatkan insentif Prakerja di gelombang sebelumnya bisa mendapatkannya kembali? berikut penjelasannya.

Penjelasan pihak Prakerja

Head of Communication Manajemen Pelaksana Program kartu Prakerja, Louisa Tuhatu, menegaskan, peserta yang sudah pernah lolos sebagai penerima Kartu Prakerja, tidak dapat mendaftar kembali.

Program Kartu Prakerja hanya dapat diterima sekali seumur hidup. "Program Kartu Prakerja hanya bisa diterima satu kali seumur hidup. Jadi mereka yang sudah pernah menerima di tahun 2020 tidak bisa ikut lagi," ucap Louisa pada Kamis 25 Februari 2021.

Halaman:

Editor: Gani P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah