Tek! tek! tek! Meriah, Lomba Lato-lato di Wisata Benowo Park Desa Penggarit Kabupaten Pemalang

- 2 Januari 2023, 19:49 WIB
Pemenang lomba lato-lato Benowo Park Pemalang
Pemenang lomba lato-lato Benowo Park Pemalang /https://www.facebook.com/puput.melati.1650

MEDIA PEMALANG - Gemuruh suara benturan mainan lato lato Tek! tek! tek!, terdengar kuat di telinga pengunjung Wisata Benowo Park Desa Penggarit Kabupaten Pemalang.

Lomba lato lato yang diselenggarakan di Wisata Benowo Park Desa Penggarit Kabupaten Pemalang pada Minggu 1 Januari 2023 berlangsung sukses dan meriah.

"Orientasi kita mengadakan lomba ini tentunya meningkatkan daya tarik pengunjung. Tadi pun ramai, apalagi ini liburan tahun baru," kata Imam Wibowo, Kepala Desa Penggarit.

Baca Juga: Inilah 3 SMA Terbaik di Kabupaten Purbalingga Jawa Tengah versi LTMPT Berdasarkan UTBK 2022

Selain meningkatkan pengunjung, Imam juga mengatakan bahwa Lomba lato lato ini diadakan untuk mengakomodir anak-anak yang gemar dengan mainan yang bisa mengasah daya kompetitif dan motorik. "Jadi ini sekaligus untuk mengontrol anak, bahwa mainan tidak hanya menggunakan gadget," jelasnya.

Lomba lato-lato Wisata Benowo Pemalang
Lomba lato-lato Wisata Benowo Pemalang

Selain meningkatkan daya tarik pengunjung, lomba ini juga bertujuan untuk mengakomodir anak-anak yang gemar dengan mainan yang bisa mengasah daya kompetitif dan motorik.

Anak-anak menjadi lebih bisa mengasah konsentrasi mereka dengan bermain lato lato pasalnya tak mudah untuk membenturkan dua bola yang diikat bersamaan menggunakan satu tangan.

Selain itu, lomba ini juga diadakan untuk mengontrol anak agar tidak terlalu banyak menggunakan gadget. Anak-anak menjadi lebih antusias terhadap permainan tradisional yang ada di daerah.

Halaman:

Editor: Chamdani Lukman Bachtiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x