Kitab Washiyyatul Mushthafa : Bab Kejujuran dan Ikatan Pertemanan, Wasiat Rasulullah SAW ke Ali bin Abi Thalib

- 14 Januari 2022, 17:33 WIB
Kitab Washiyyatul Mushthafa : Bab Kejujuran dan Ikatan Pertemanan, Wasiat Rasulullah SAW ke Ali bin Abi Thalib
Kitab Washiyyatul Mushthafa : Bab Kejujuran dan Ikatan Pertemanan, Wasiat Rasulullah SAW ke Ali bin Abi Thalib /Sthepan Seeber/Pexels

MediaPemalang.com - Terjemahan Kitab Washiyyatul Mushthafa kali ini adalah tentang bab Kejujuran dan Ikatan Pertemanan.

Mari kita simak wasiat Rasulullah Shallallahu 'alaihi wasallam kepada Sayyidina Ali bin Abi Thalib ini.

Nabi Muhammad Saw bersabda, “Wahai Ali, jujurlah engkau. Walaupun kejujuran itu menyusahkanmu saat ini, tapi ia akan bermanfaat bagimu di masa yang akan datang. Janganlah engkau berbohong. Meskipun kebohongan itu bermanfaat bagimu saat ini, tapi ia akan menyusahkanmu di masa yang akan datang.

Baca Juga: Kitab Washiyyatul Mushthafa : Bab Doa, Istighfar, Al Qur’an, dan Beberapa Dzikir Lainnya

“Wahai Ali, siapa banyak dosanya, hilanglah kewibawaannya. Wahai Ali, hendaklah engkau senantiasa jujur dalam berbicara, menjaga pembicaraan, menjaga amanah, bermurah hati, dan menjaga perut.

“Wahai Ali, seburuk-buruknya teman ialah teman yang mengabaikan temannya dan menyebarkan rahasia temannya. Wahai Ali, seribu teman itu terasa sangat sedikit, tapi seorang musuh saja itu terasa amat banyak.

Baca Juga: Kitab Washiyyatul Mushthafa : Bab Puasa dan Sedekah, Wasiat Rasulullah SAW kepada Ali bin Abi Thalib

“Wahai Ali, ikatan pertemanan sejati itu memiliki beberapa tanda. Yaitu, ia lebih mementingkan hartamu ketimbang hartanya sendiri; ia lebih mengutamakan keselamatanmu ketimbang keselamatannya sendiri; dan ia lebih mendahulukan kehormatanmu daripada kehormatannya sendiri.”

Artikel ini adalah bagian dari tim Media Pemalang sajikan dari terjemahan kitab Washiyyatul Mushthafa. Semoga bermanfaat.***

Editor: Dwi Andri Yatmo

Sumber: Kitab Washiyyatul Mushthafa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah