Contoh Khutbah Jumat Singkat tentang Sholat Jumat dan Rahasia di Baliknya Terbaru Lengkap dengan Doanya

- 7 Desember 2022, 08:36 WIB
Contoh Khutbah Jumat singkat tentang sholat Jumat dan rahasia di balik perintah melaksanakannya singkat dan terbaru lengkap dengan doanya
Contoh Khutbah Jumat singkat tentang sholat Jumat dan rahasia di balik perintah melaksanakannya singkat dan terbaru lengkap dengan doanya /Pixabay

Hadirin, Jama’ah Ju’mat Rahimakumullah…

Kita semua pasti memiliki kesibukan masing-masing setiap harinya. Ada yang sibuk di kantor, di toko, di pasar, di kebun, dan lain sebagainya. Kesemuanya tentu memerlukan fokus dan memakan waktu yang tidak sebentar.

Namun, kita harus ingat, Allah berikan waktu kita 24 sehari dan tujuh hari dalam seminggu. Allah hanya meminta kita untuk melaksanakan shalat Jum’at. Tidak banyak. Hanya sekali saja setiap minggu. Itupun tidak sampai memakan waktu lama. Paling-paling hanya sekitar satu atau maksimal dua jam saja.

Setelah itu, setelah selesai melaksanakan shalat Jum’at, kita bebas meneruskan kembali kesibukan dan aktifitas kita.

فَإِذَا قُضِيَتِ الصَّلَاةُ = Apabila shalat telah dilaksanakan

فَانْتَشِرُوا فِي الْأَرْضِ = Maka bertebaranlah kamu di bumi

وَابْتَغُوا مِنْ فَضْلِ اللَّهِ = Dan carilah karunia Allah

Kita bebas mau berkeja atau melanjutkan pekerjaan apa saja. Namun yang harus diingat,

وَاذْكُرُوا اللَّهَ كَثِيرًا

Allah perintahkan kita untuk selalu ingat kepadaNya.

Yang Allah perintahkan tidak hanya bekerja untuk mencari nafkah atau memenuhi kebutuhan hidup. Dia juga suruh kita untuk selalu ingat kepadaNya, kepada agamaNya, kepada syariatNya. Hal itu harus terus menerus kita lakukan selamanya, sampai mendarah daging.

Halaman:

Editor: Muhammad Aswar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah