Cara Mengaktifkan BPJS Kesehatan dari Perusahaan ke Mandiri Secara Offline

- 26 Januari 2022, 18:30 WIB
Pengurusan BPJS Kesehatan dapat dilakukan dengan cara online yakni dengan memanfaatkan aplikasi Mobile JKN dan chat via WhatsApp.
Pengurusan BPJS Kesehatan dapat dilakukan dengan cara online yakni dengan memanfaatkan aplikasi Mobile JKN dan chat via WhatsApp. /Instagram.com/bpjskesehatan_ri/

MEDIA PEMALANG- Pengurusan BPJS Kesehatan dapat dilakukan dengan cara online yakni dengan memanfaatkan aplikasi Mobile JKN dan chat via WhatsApp.

Namun, tak menutup kemungkinan ketika dalam mengurus menemukan kendala yang hanya dapat diselesaikan dengan mendatangi kantor cabang BPJS Kesehatan secara langsung (offline).

Nah,bagi Anda yang ingin mengaktifkan BPJS Kesehatan dari Perusahaan ke Mandiri merasa kebingungan atau permasalahan Anda tak terselesaikan secara online, maka dapat menempuh jalur offline.

Baca Juga: 4 Cara Mudah Cek BPJS Kesehatan Aktif atau Tidak, Gampang Banget!

Nah, berikut adalah cara mengaktifkan BPJS Kesehatan dari perusahaan ke mandiri secara offline.

Dalam hal ini Anda cukup langsung mengunjungi kantor cabang BPJS terdekat dari wilayah tempat tinggal Anda. Jangan lupa untuk membawa dokumen persyaratan yang harus dipersiapkan untuk memperlancar proses.

Setelah itu, agar segera mendapatkan pelayanan, silakan datang sesuai jam operasional yang berlaku dan ambil nomor antrean. Perlu diketahui bahwa jadwal kerja BPJS Kesehatan yakni pada hari Senin hingga Jumat, dimana kantor tersebut buka dari jam 08.00 hingga 17.00 WIB.

Baca Juga: Tingkatkan Kerjasama Pemkab Dan BPJS, Bupati Pemalang: Meminimalkan Resiko dalam Pekerjaan itu Penting

Perlu diketahui pula, bahwa pada Sabtu dan Minggu kantor BPJS Kesehatan di Indonesia tutup atau libur, sehingga Anda jangan datang pada saat hari tersebut.

Halaman:

Editor: Argani Palupi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah