NIK Tidak Valid di BPJS Ketenagakerjaan? Jangan Panik, Lakukan Hal Ini!

- 18 Juni 2022, 04:45 WIB
BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan memiliki beberapa perbedaan.
BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan memiliki beberapa perbedaan. /

MEDIA PEMALANG - Apakah Anda memiliki masalah NIK tidak valid di BPJS Ketenagakerjaan? Jangan panik, begini cara mengatasi NIK tidak valid di bpjs ketenagakerjaan dengan mudah.

Sebagai informasi, BPJS Ketenagakerjaan merupakan program yang diberikan oleh pemerintah dalam memberikan perlindungan kepada seluruh pekerja Indonesia baik sektor formal maupun informal dan orang asing yang bekerja di Indonesia sekurang-kurangnya 6 bulan.

Namun, terkadang para peserta mengalami masalah dengan NIK yang tidak valid di BPJS Kesehatan.

Baca Juga: Simak, Ini Dia 3 Cara Cek Kartu BPJS Ketenagakerjaan Masih Aktif atau Tidak yang Perlu Anda Tahu!

Baca Juga: Ini Dia 3 Cara Cek BPJS Ketenagakerjaan Sudah Terdaftar atau Belum dengan Mudah dan Cepat!

Nah, untuk mengatasi hal tersbut Anda perlu melakukan hal di bawah ini:

Cara Mengatasi NIK Tidak Valid BPJSTKU

Bagi Anda yang mengalami masalah NIK tidak valid di bpjs ketenagakerjaan, tidak perlu panik. Karena Anda dapat mengatasinya dengan mencoba melakukan beberapa tips cara mengatasi NIK tidak valid di aplikasi BPJS Ketenagakerjaan berikut ini.

  • Hubungi Call Center BPJS Ketenagakerjaan

Jika Anda mengalami masalah NIK tidak valid pada saat login atau ingin mendaftar di aplikasi BPJSTKU. Anda dapat tanyakan langsung ke customer service BPJS ketenagakerjaan melalui call center BPJS Ketenagakerjaan di nomor 1500910 atau 175.

Nomor 1500910 dapat diakses melalui telkom dengan tarif pulsa lokal dari seluruh Indonesia. Untuk akses dari handphone dapat dilakukan dari semua operator GSM & CDMA dengan wilayah cakupan nasional dan tarif flat.

Halaman:

Editor: Gani P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah