Jadwal Piala Afrika 2022: Prediksi Tunisia vs Mali, Head to Head, Live Streaming beIN Sports

- 11 Januari 2022, 14:30 WIB
Hasil Final Piala Arab 2021 Tunisia vs Aljazair, Les Fennecs Rengkuh Gelar Usai Tundukkan Sang Elang
Hasil Final Piala Arab 2021 Tunisia vs Aljazair, Les Fennecs Rengkuh Gelar Usai Tundukkan Sang Elang /tangkapan layar Instagram akun @fifaworldcup

MediaPemalang - Jadwal pertandingan Piala Afrika 2022 antara Tunisia vs Mali di laga pertama Grup F akan berlangsung pada Rabu, 12 Januari 2022 pukul 20.00 WIB di Stadion Limbe Omnisport.

Tunisia yang bakal tampil dalam turnamen ke-15 mereka secara berturut-turut di Piala Afrika, bakal mengincar kemenangan saat menghadapi Mali di laga pembuka.

Di babak kualifikasi, Tunisia menunjukkan performa yang cukup impresif dengan meraih 5 kemenangan dalam 6 pertandingan yang mereka jalani, dan tidak pernah kalah.

Baca Juga: Data dan Fakta Menjelang Atletico Madrid vs Bilbao, Jumat 14 Januari 2022 Jam 02.00

Pada edisi terakhir yang berlangsung pada 2019, Tunisia sukses berhasil menembus babak semifinal sebelum tumbang dari Senegal dengan skor tipis 0-1.

Di Piala Afrika 2022, Tunisia memiliki target untuk bisa menyamai capaian mereka di edisi sebelumnya, bahkan melampauinya.

Tergabung di Grup F bersama dengan Mali, Mauritania, dan Gambia, Tunisia diunggulkan bisa lolos ke fase knock out sebagai 2 tim teratas di fase grup bersama dengan Mali.

Oleh karena itu, dalam pertandingan kali ini Tunisia dan Mali bakal bekerja keras untuk meraih kemenangan supaya bisa menjadi juara grup.

Baca Juga: Prediksi Semi Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid: Head To Head, Susunan Pemain, Skor

Halaman:

Editor: Argani Palupi

Sumber: Sportkeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah