Lontong Dharma : Lontong yang Dipadukan dengan Tempe Goreng Tepung, Asli Wajib Coba ketika di Pemalang!!

2 Januari 2022, 14:05 WIB
Lontong Dharma : Lontong yang Dipadukan dengan Tempe Goreng Tepung, Asli Wajib Coba ketika di Pemalang!! /@primagung

MediaPemalang.com - Lontong Dharma merupakan sajian berbahan dasar lontong yang dipadukan dengan irisan tempe dan tahu goreng tepung dan tauge, kemudian diguyur dengan kuah santan dan tambahan bumbu tauco. Sajian ini menciptakan citarasa pedas yang jarang ditemui di tempat lain.

Semua berawal dari gagasan Pak Dharma pada 1964 silam, yang memutuskan untuk berjualan makanan di kawasan Pekunden.

Kawasan ini dulu menjadi salah satu titik yang strategis karena berada di pusat Kota Pemalang.

Beliau membuat sajian serupa lontong glabed, dan kelak dikenal sebagai Lontong Dharma. Sajian ini memiliki beberapa kesamaan dengan lontong glabed, panganan khas Tegal.

Baca Juga: Nasi Grambyong, Kuliner 'Wajib Coba' ketika Berkunjung di Kota Pemalang

Keduanya menggunakan tempe sebagai salah satu bahan utama dan santan sebagai kuahnya.

Namun, tempe yang disajikan dalam lontong glabed biasanya dimasak seperti sayur. Adapun tempe dalam Lontong Dharma digoreng menggunakan tepung. Sajian ini juga memakai tauco untuk memperkaya rasa.

Lontong Dharma umumnya dihidangkan dalam keadaan panas, dilengkapi dengan piring kecil berisi campuran bumbu santan dan tauco dan sate ayam kampung yang dibumbui santan, mirip dengan bumbu opor.

Penyicip kuliner akan merasakan rasa unik yang dihasilkan dari campuran bumbu santan dan tauco. Sedikit pedas namun gurih.

Baca Juga: Sate Loso : Sate 'Khas' Pemalang yang Sudah Ada Sejak Tahun 1940. Wajib Coba ketika Singgah di Pemalang!!

Renyahnya tempe goreng tepung dan pulennya lontong seketika berpadu dengan bumbu tersebut. Pemilihan ayam kampung mempengaruhi tingkat keempukan daging sate.

Satu piring lontong biasa dijual seharga Rp12.000. Adapun satu tusuk sate dihargai Rp3.000 rupiah. Untuk mendapatkan sajian ini, Anda dapat menuju warung Lontong Dharma di Jalan Veteran, Pekunden. Warung ini sekarang dikelola oleh generasi ketiga dari Pak Dharma.

MediaPemalang merekomendasikan kuliner ini jika singgah di Kota Ikhlas ini. Dijamin akan merasakan citarasa yang berbeda!***

Editor: Dwi Andri Yatmo

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler