Presiden AS Joe Biden Desak Indonesia Untuk Depak Rusia dari G20, Kata Luhut: 'Masih Terlalu Dini Bahas Itu'

- 27 Maret 2022, 10:31 WIB
Presiden AS Joe Biden mendesak Indonesia selaku Presiden G20 untuk depak Rusia. Berikut ini komentar Pak Luhut terkait kabar itu.
Presiden AS Joe Biden mendesak Indonesia selaku Presiden G20 untuk depak Rusia. Berikut ini komentar Pak Luhut terkait kabar itu. /Kemenko Marves/

MEDIA PEMALANG - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden dan sekutu Baratnya ingin mendepak Rusia dari anggota G20 akibat invasinya ke Ukraina.

 

Biden juga menyinggung Indonesia sebagai kunci lantaran menjabat sebagai Presiden G20 yang seharusnya mendukung keinginan AS dan sekutunya tersebut.

"Jawaban saya adalah iya, tergantung pada G20," ucap Biden dilansir dari Reuters, Jumat (25/3/2022).

Hal ini ditambah dengan kabar bahwa Vladimir Putin yang tetap akan datang ke pertemuan KTT G20 di Bali pada November mendatang.

Baca Juga: Amerika Serikat dan Sekutu Baratnya Ingin Depak Rusia dari G20, Indonesia Jadi Kunci, Begini Komentar Luhut

Kabar tersebut disampaikan oleh Duta Besar Rusia di Jakarta, Lyudmila Georgievna Vorobieva.

Apabila Indonesia sebagai Presiden G20 dan anggota lainnya tidak setuju, maka Ukraina wajib diundang ke pertemuan G20 tersebut.

"Itu tergantung pada G20. Itu dibahas hari ini, dan saya mengemukakan kemungkinan bahwa, jika itu tidak bisa dilakukan -- jika Indonesia dan yang lain tidak setuju -- maka dalam pandangan saya, kita harus meminta agar baik Ukraina bisa menghadiri pertemuan juga ... pada dasarnya (memiliki) Ukraina untuk bisa menghadiri pertemuan G20 dan mengamati," jelas Biden.

Halaman:

Editor: Dwi Andri Yatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x