Jika Nomor Porsi Haji Tidak Bisa Dicek, Ini 3 Kemungkinan Penyebab dan Cara Menegatasinya

- 4 Juni 2022, 03:45 WIB
Jangan khawatir saat nomor porsi haji tidak bisa di cek, berikut beberapa kemungkinan penyebab dan cara mengatasinya
Jangan khawatir saat nomor porsi haji tidak bisa di cek, berikut beberapa kemungkinan penyebab dan cara mengatasinya /

MEDIA PEMALANG- Penggunaan layanan haji berbasis digital di satu sisi sangat menguntungkan agar informasi perubahan jadwal pemberangkatan haji bisa cepat tersampaikan kepada calon jamaah haji. Juga untuk membuka akses bagi siapa saja dan kapan saja. Namun memang terdapat kekurangan, salah satunya tak tahu hendak bertanya ke mana saat nomor porsi haji tidak bisa di cek.

Terutama bagi calon jamaah haji yang sudah waktunya berangkat tahun ini dan mesti memastikan jadwal pemberangkatan pasti, berangkat kloter berapa dan dari embarkasi mana. Saat nomor porsi tidak bisa di cek, baik lewat website resmi Kemenag maupun aplikasi Haji Pintar di waktu yang sangat mepet.

Permasalahan nomor porsi haji tidak bisa di cek, memang akan terjadi pada website-website yang pengunjungnya akan membludak pada waktu-waktu tertentu saja.

Baca Juga: Cara Cepat Cek Jadwal Keberangkatan Haji Berdasarkan Nomor Porsi dengan Aplikasi Haji Pintar

Website Haji Kemenag pada 2018 lalu juga mengalami hal serupa, ketika ratusan calon jamaah haji mengeluhkan tentang nomor porsi haji tidak bisa di cek. Namun dengan perbaikan cepat pada website, masalah ini bisa teratasi.

Ada tiga kemungkinan penyebab jika anda mengalami masalah yang sama:

 

Overload pada sistem website

Website kita ibaratkan seperti rumah. Pada waktu-waktu luang rumah terasa kosong. Namun pada waktu lain tiba-tiba tamu membludak dan pemilik rumah kelabakan menyiapkan hidangan.

Begitulah gambaran sederhana tentang overload yang dialami sebuah website. Penyebab overload ini yang paling mungkin menjadi alasan kenapa nomor porsi haji tidak bisa di cek.

Halaman:

Editor: Muhammad Aswar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x