Niat Sholat Jamak Qashar Takhir Dzuhur dan Ashar 2 Rakaat di Waktu Ashar, Syarat dan Tata Caranya

- 20 November 2022, 12:31 WIB
Berikut niat sholat jamak qashar takhir Dzuhur dan Ashar 2 rakaat yang dikerjakan di waktu Ashar serta syarat dan tata caranya
Berikut niat sholat jamak qashar takhir Dzuhur dan Ashar 2 rakaat yang dikerjakan di waktu Ashar serta syarat dan tata caranya /

MEDIA PEMALANG- Bagi anda yang sedang dalam perjalanan dan mendapatkan keringanan untuk menjamak dan qashar shalat, berikut ketentuan, cara serta niat sholat jamak qashar takhir Dzuhur dan Ashar.

Ada orang yang dibolehkan untuk menjamak sekaligus qashar shalat (menggabungkan sekaligus meringkas), namun ada pula yang hanya dibolehkan untuk menjamak (menggabungkan).

Syaikh Wahbah Zuhaili dalam kitab Tafsir Al-Munir Juz 5 halaman 235 mengatakan bahwa perbedaan jamak qashar dan jamak tam terdapat pada perbedaan jarak perjalanan ketika sedang safar atau bepergian, yaitu perjalanan jauh dan perjalanan dekat.

Baca Juga: Mengapa Shalat Subuh Tidak Boleh Dijamak dan Qashar, Adakah Dalilnya?

Jamak sekaligus qashar shalat (dikerjakan 2 rakaat)dibolehkan bagi orang-orang yang menempuh perjalanan jauh yang ukurannya empat barad atau dua marhalah yang kira-kira 89 kilometer.

Sementara orang yang melakukan perjalanan dekat atau kurang dari 89 kilometer dibolehkan untuk menjamak shalat namun tanpa qashar. Artinya tetap melaksanakan shalat Dzuhur, Ashar dan Isya sebanyak empat rakaat.

Sholat Ashar dulu atau Shalat Dzuhur dulu?

Dalam kitab Fathul Qarib (halaman 44) dijelaskan bahwa syarat jamak takhir hanyalah melafalkan niat pada waktu shalat yang pertama.

Tidak wajib dalam jamak takhir ini melakukan shalat secara tartib (berurutan), tidak wajib pula muwalah (terus-menerus).

Halaman:

Editor: Muhammad Aswar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah