Pelepasan 285 PMI ke Korea Selatan, Erick: Jangan Sampai Kita Jadi Masyarakat Kelas Dua

- 8 Juni 2022, 10:00 WIB
Menteri BUMN dan Kepala BP2MI dalam Pelepasan 285 PMI ke Korea Selatan
Menteri BUMN dan Kepala BP2MI dalam Pelepasan 285 PMI ke Korea Selatan /bp2mi.go.id/

MEDIA PEMALANG – Senin, 6 Juni 2022 digelar pelepasan 285 Pekerja Migran Indonesia (PMI) Program Government to Government (G to G) ke Korea Selatan.

Pelepasan 285 PMI ke Korea Selatan dilaksanakan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Tohir dan Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani.

Acara pelepasan bertempat di Kinasih Resort, Depok yang juga sebagai tempat digelarnya Preliminary Education bagi 381 CPMI Program G to G Korea Selatan.

Saat ini, penciptaan lapangan kerja didukung penuh oleh Erick Thohir dan BP2MI. Dalam keterangan persnya, Erick Thohir mengatakan pihaknya sudah memberikan dukungan sejak awal.

Baca Juga: Viral Video Pria Lewati Pagar Pembatas hingga Ditarik Orangutan di Riau, Inilah Kronologis Kejadiannya

“Sejak awal, saya dengan Pak Benny memberikan dorongan, pendanaan dengan BNI daripada terjebak lintah darat yang Pak Benny bilang mafia, lalu juga ketika pulang mereka sudah terdaftar di data bank sehingga mereka bisa usaha sendiri nanti," ucap Erick.

Penyaluran dana Kredit Usaha Rakyat (KUR) kepada PMI banyak dibantu oleh Kementerian BUMN. Hingga saat ini, rekening khusus yang dibuka oleh Bank Negara Indonesia (BNI) senilai Rp1,1 triliun untuk 181 ribu PMI.

Berkat bantuan Kementerian BUMN, tata kelola penempatan dan pelindungan PMI sudah bergerak ke arah yang lebih baik.

"Transformasi tata kelola penempatan dan pelindungan sudah bergerak ke arah yang lebih baik, memberikan perlakuan hormat PMI sebagai pahlawan devisa, ini dapat dilakukan atas bantuan Kementerian BUMN, karena BP2MI tidak memiliki anggaran," ujar Benny.

Halaman:

Editor: Dwi Andri Yatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah