Menteri PAN dan RB, Tjahjo Kumolo, Meninggal Dunia Setelah Idap Infeksi Paru-paru

- 1 Juli 2022, 16:12 WIB
MenPan RB, Tjahjo Kumolo
MenPan RB, Tjahjo Kumolo /Instagram @jnahjoKumolo/

MEDIA PEMALANG – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Tjahjo Kumolo, meninggal dunia pada Jumat, 1 Juli 2022 pukul 11.10 WIB, di RS Abdi Waluyo, Jakarta.

Kabar wafatnya mantan Sekretaris Jenderal PDIP tersebut dikonfirmasi oleh politisi PDI-P, Junimart Girsang.

“Ya, dapat info dari Ka-BKN tadi berpulang jam 11.10,” kata Junimart.

Tjahjo Kumolo meninggal setelah mendapatkan perawatan intensif di RS Abdi Waluyo selama kurang lebih 2 minggu.

Diketahui sebelumnya, Tjahjo Kumolo tidak menghadiri Rakernas PDI-P yang digelar pada 21 Juni hingga 23 Juni lalu karena penyakit infeksi yang dideritanya.

Baca Juga: Kenaikan Tarif Listrik Diberikan pada 2,5 Juta Pelanggan PLN Mulai Hari Ini, Simak Kenaikan di Tiap Golongan

Infeksi Paru-paru yang diidap Tjahjo Kumolo diketahui telah menyebar hingga ke paru-paru.

Berdasarkan keterangan anak kandungnya, Rahajeng Widyaswari, kondisi kesehatan Tjahjo Kumolo sempat membaik, sebelum meninggal pada hari ini.

Jenazah Tjahjo Kumolo dikabarkan akan disalatkan di kantor KemenPAN-RB, Senayan, Jakarta.

Halaman:

Editor: Chamdani Lukman Bachtiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah