Rangkuman Materi Mapel Pendidikan Agama Islam Kelas XI, Tata Cara Sholat Jenazah, Niat dan Doa

11 September 2022, 11:04 WIB
Tuntunan Tata Cara Sholat Jenazah, Lengkap dengan Penmbahasan Hukum, Syarat, Rukun, Waktu, Niat, dan Doa / Namaz Janaza Syed Shujat Ali Qadri

Media Pemalang - Artikel dibawah ini adalah materi terkait Menyalati Jenazah yang merupakan bagian dari mata Pendidikan Agama Islam Kelas XI yang harus dipelajari oleh peserta didik.

Dalam artikel Menyalati Jenazah berikut, terdapat pada buku paket yang diterbitkan oleh Kemdikbud.

Materi dalam artikel ini dapat digunakan oleh guru, orang tua maupun peserta didik sendiri sebagai bahan sumber belajar.

Berikut adalah materi Menyalati Jenazah

Orang yang meninggal dunia dalam keadaan Islam berhak untuk di-ṡalat-kan. Sabda Rasulullah saw. “Ṡalatkanlah orang-orang yang telah mati.” (HR. Ibnu Majah). “Salatkanlah olehmu orang-orang yang mengucapkan: “Lailaaha Illallah.” (HR. Daruquṭni).

Dengan demikian, jelaslah bahwa orang yang berhak diṡalati ialah orang yang meninggal dunia dalam keadaan beriman  kepada Allah Swt. Adapun orang yang telah murtad dilarang untuk diṡalati.

Baca Juga: Rangkuman Materi Mapel Pendidikan Agama Islam Kelas XI, Mengafani Jenazah

Baca Juga: Rangkuman Materi Mapel Pendidikan Agama Islam Kelas XI, Memandikan Jenazah

Untuk bisa diṡalati, keadaan simayat haruslah:  

1. suci, baik suci badan, tempat, dan pakaian.

2. sudah dimandikan dan dikafani.

3. jenazah sudah berada di depan orang yang menyalatkan atau sebelah kiblat.

Tata cara pelaksanaan ṡalat jenazah adalah sebagai berikut.

1. Jenazah diletakkan paling muka. Apabila mayat laki-laki, hendaknya imam berdiri menghadap dekat kepala mayat. Jika mayat wanita, imam menghadap dekat perutnya.

2. Letak imam paling muka diikuti oleh para makmum. Jika  yang menyalati sedikit, usahakan dibuat 3 baris/ṡaf.

3. Mula-mula semua jamaah berdiri dengan  berniat melakukan ṡalat jenazah dengan empat takbir.

Niat tersebut jika dilafalkan sebagai berikut:

“Ushollii 'alaa haadzal mayyiti arba'a takbirootin fardhol kifaayati ma'muuman lillaahi ta'aalaa,”

4. Kemudian takbiratul ihram yang pertama, dan setelah takbir  pertama itu selanjutnya membaca surat al-Fātihah.

Baca Juga: Rangkuman Materi Mapel Pendidikan Agama Islam Kelas XI, Perawatan Jenazah

Baca Juga: Rangkuman Materi Mapel Pendidikan Agama Islam Kelas XI, Hidup Nyaman dengan Perilaku Jujur

5. Takbir yang kedua, dan setelah itu, membaca salawat atas Nabi Muhammad saw.

6. Takbir yang ketiga, kemudian membaca doa untuk jenazah.

Allahummaghfirlahu warhamhu wa 'afihi wa'fu anhu waj'al jannata matswahu. Allahummabdilhu daaran khairan min daarihi, wazaujan khairan min zawjihi, wa ahlan khairan min ahlihi

7. Takbir yang keempat, dilanjutkan dengan membaca doa sebagai berikut:

Allahumma la tahrimna ajrahu, walaa taftinna ba'dahu waghfirlanaa walahu.

8. Membaca salam sambil menoleh ke kanan dan ke kiri.

Demikianlah artikel mengenai materi Menyalati Jenazah, yang terdapat pada buku paket, yang dapat digunakan sebagai bahan referensi belajar secara mandiri. ***

Editor: Soni Susilo

Terkini

Terpopuler