Baca dan Amalkan Doa Pendek Ini, Semua Keinginan Anda Diijabah Allah

- 4 Februari 2022, 05:00 WIB
Dinukil dari kitab Ad-Du’a Al-Ma’tsurat wa Adabuhu wa ma Yajibu ‘ala Ad-Da’I Ittiba’uhu wa Ijitnabuhu karya Imam Abu Bakar At-Turtusyi dalam bab doa-doa yang dikabulkan oleh Allah, seorang tabi’in di masa kekhalifahan Al-Manshur meminta kepada Allah dengan sebuah doa yang pendek untuk bisa menyeberangi lautan. Allah mengabulkan permintaannya itu!
Dinukil dari kitab Ad-Du’a Al-Ma’tsurat wa Adabuhu wa ma Yajibu ‘ala Ad-Da’I Ittiba’uhu wa Ijitnabuhu karya Imam Abu Bakar At-Turtusyi dalam bab doa-doa yang dikabulkan oleh Allah, seorang tabi’in di masa kekhalifahan Al-Manshur meminta kepada Allah dengan sebuah doa yang pendek untuk bisa menyeberangi lautan. Allah mengabulkan permintaannya itu! /Unsplash/

MEDIA PEMALANG- Tak ada perbedaan antara doa yang pendek maupun panjang sebagai syarat diijabahnya seseorang yang menengadahkan tangan kepada Allah.

Selama ia memenuhi syarat-syarat yang disunnahkan ketika berdoa, sembari berserah diri sepenuhnya kepada pertolongan Allah, doa sependek apa pun akan dikabulkan, bahkan untuk perkara-perkara yang sepertinya mustahil bagi logika manusia.

Dinukil dari kitab Ad-Du’a Al-Ma’tsurat wa Adabuhu wa ma Yajibu ‘ala Ad-Da’I Ittiba’uhu wa Ijitnabuhu karya Imam Abu Bakar At-Turtusyi dalam bab doa-doa yang dikabulkan oleh Allah, seorang tabi’in di masa kekhalifahan Al-Manshur meminta kepada Allah dengan sebuah doa yang pendek untuk bisa menyeberangi lautan. Allah mengabulkan permintaannya itu!

Baca Juga: Amalkan Doa Sakit Mata Ini dengan Asmaul Husna, Insya Allah Langsung Sembuh

Kisah ini diceritakan oleh Mutharrif bin Mush‘ab. Suatu hari ia menemui khalifah Al-Manshur di istananya. Ketika itu, sang khalifah terlihat sangat gundah, bersedih, bahkan tidak mau berbicara karena kehilangan orang-orang yang dicintainya.

Al-Manshur berkata kepadanya, “Wahai Mutharrif, bantulah saya agar bisa keluar dari kedukaan yang tak bisa dihilangkan kecuali oleh Allah yang telah mengujiku dengan kesedihan ini. Apakah ada doa yang bisa aku haturkan kepada Allah supaya Dia menghilangkan kedukaan ini dariku?”

Mutharrif kemudian berkata, “Wahai Amirul Mu’minin. Suatu kali Muhammad bin Tsabit berkata kepadaku, dari Amr bin Tsabit Al-Bashri berkata, ‘Seekor nyamuk masuk ke telinga seorang laki-laki dari Bashrah hingga ke rongga telinganya, membuatnya tidak bisa tidur memalaman. Seorang laki-laki pengikut al-Ḥasan lalu berkata padanya, ‘Berdoalah dengan doa al-‘Ala bin Al-Hadhrami, sahabat Nabi, yang pernah diucapkannya di padang pasir dan laut.”

Baca Juga: Agar Orang yang Kita Cintai Menjadi Jodoh, Lakukan Amalan Berikut Insya Allah Terkabul

Al-Manshur lalu bertanya kepada Mutharrif: “Doa apa itu? Semoga Allah merahmatimu.”

Halaman:

Editor: Gani P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah