Cara Berdiri yang Benar dalam Shalat, Darul Ifta Mesir: Ukuran Renggangnya Begini

- 26 Maret 2022, 04:35 WIB
Ilustrasi Cara Berdiri yang Benar dalam Shalat menurut Darul Ifta Mesir
Ilustrasi Cara Berdiri yang Benar dalam Shalat menurut Darul Ifta Mesir /

MEDIA PEMALANG - Sebenarnya bagaimana cara berdiri yang benar dalam shalat, ukuran renggangnya seberapa? Pertanyaan ini telah ditanyakan para ulama jauh sejak 12 abad silam. Dan sampai hari ini masih terus dipertanyakan.

Hadits-hadits tentang cara berdiri yang benar dalam shalat tidak seberapa jika dibandingkan dengan keseluruhan hadits yang disandarkan kepada Rasulullah. Namun para ulama tetap saja berbeda pemahaman.

Itu semua menunjukkan bahwa para ulama terdahulu berusaha untuk sedekat mungkin mengikuti sifat shalat Rasulullah dari rukun, syarat sah, sampai sunnah-sunnah yang paling kecil dan sederhana.

Bagi kita yang masih mempertanyakannya, semoga itu semua sebagai bentuk kecintaan kita kepada beliau dan menjadi jalan untuk mendapatkan syafaatnya. Bukan sekadar mencari pembenaran untuk menyalahkan yang lain.

 Baca Juga: Umar bin Khattab Mencium Istri saat Puasa Hukumnya Boleh, Darul Ifta Mesir: Jika Bisa Tahan seperti Umar

Baca Juga: Tata Cara Shalat Berjamaah di Masjid, Adab dan Sunnah-Sunnahnya Sesuai Anjuran Rasulullah saw

Darul Ifta Mesir: Bedakan Hukum Berdiri dan Hukum Cara Berdiri

Pertanyaan tentang cara berdiri yang benar dalam shalat juga pernah ditanyakan kepada Mufti Agung Mesir ketika masih memimpin Darul Ifta Mesir, Syaikh Muhammad Sayyid Thanthawi.

Pertama kali beliau meminta untuk membedakan dua hukum dalam ikhtilaf ini. Bahwa berdiri menghadap kiblat di dalam shalat  bagi yang mampu termasuk rukun. Siapa pun yang meninggalkannya membatalkan shalat.

Rukun shalat hanya sampai di situ. Adapun yang lebih rinci, seperti seberapa renggang kaki, apakah jari kaki juga harus menghadap kiblat, semuanya adalah sunnah. Dan perbedaan dalam sunnah tidak akan membatalkan shalat.

Halaman:

Editor: Muhammad Aswar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x