Cara Cek Saldo KIP Lewat HP, Lakukan Dua Metode Berikut!

- 3 Maret 2022, 20:30 WIB
/

MEDIA PEMALANG- Bagi penerima program, untuk cek saldo KIP lewat hp dapat dilakukan dengan tahapan yang sangat mudah.

Namun, perlu diketahui bahwa Kartu Indonesia Pintar (KIP) adalah bagian dari Program Indonesia Pintar (PIP), dimana program tersebut sebagai bentuk pemberian bantuan tunai pendidikan kepada anak usia sekolah usia 6 hingga 21 tahun yang berasal dari keluarga miskin dan rentan miskin.

Untuk mendapatkan bantuan pendidikan tersebut, para calon penerima diwajibkan untuk memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Sebagaimana yang dikutip dalam laman resminya, Indonesia Pintar Kemdikbud, para calon peserta Program Keluarga Harapan (PKH), meliputi: yatim piatu, penyandang disabilitas, serta korban bencana alam/musibah.

Baca Juga: Apa itu KIP Kuliah? Berikut Penjelasan Serta Rincian Bantuannya!

Program tersebut merupakan bentuk kerja sama antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Sosial serta Kementerian Agama.

Adapun bantuan yang akan diperoleh oleh masing-masing penerima bantuan telah dikategorisasikan ke dalam tiga jenis yakni sebagai berikut:

  1. Peserta didik SD/MI/Paket A mendapatkan Rp450.000,-/tahun;
  2. Peserta didik SMP/MTs/Paket B mendapatkan Rp750.000,-/tahun;
  3. Peserta didik SMA/SMK/MA/Paket C mendapatkan Rp1.000.000,-/tahun.

Baca Juga: Cara Mengurus KIP Online dengan Mudah, Berikut Besaran Dana Bantuan yang Akan Didapatkan!

Nah, bagi peserta yang telah lolos menjadi penerima program pendidikan ini, untuk mengecek saldo KIP dapat dilakukan melalui HP. Metode pengecekan tersebut diantaranya adalah sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Gani P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah