Raheem Sterling Capai Kesepakatan dengan Chelsea, Bakal Jadi Pemain dengan Gaji Tertinggi!

- 7 Juli 2022, 13:00 WIB
Raheem Sterling telah capai kesepakatan untuk bergabung dengan Chelsea.
Raheem Sterling telah capai kesepakatan untuk bergabung dengan Chelsea. /Instagram/@mancity/

MEDIA PEMALANG - Raheem Sterling telah capai kesepakatan dengan Chelsea, ia dikabarkan akan mendapat gaji tinggi di Stamford Bridge.

Kesepakatan antara Sterling dengan Chelsea terjadi setelah pemain 27 tahun tersebut berbicara dengan pelatih London Biru, Thomas Tuchel.

Kini, pihak Chelsea tinggal merundingkan kesepakatan perpindahan Sterling dengan Manchester City.

Chelsea pun percaya diri bisa mendatangkan Sterling dengan biaya yang terjangkau.

Baca Juga: Paul Pogba Setujui Kontrak Empat Tahun Bersama Juventus, Hari Sabtu Jalani Tes Medis

Hal tersebut dikarenakan kontrak sang pemain yang tinggal menyisakan satu musim di Etihad Stadium.

Chelsea percaya dapat mendatangkan Sterling dengan mahar sekitar 45 juta poundsterling.

Melansir ESPN, Sterling bakal mendapat gaji tertinggi di Chelsea. Ia dikabarkan akan mendapat gaji yang lebih tinggi ketimbang Kante.

Chelsea kini berharap transfer Sterling dapat diselesaikan sesegera mungkin.

Baca Juga: Tyrell Malacia Resmi Jadi Pemain Manchester United

Mantan pemain Liverpool tersebut diharapkan akan diresmikan sebagai rekrutan pertama Chelsea di bawah pemilik baru, Todd Boehly.

Pemain sayap timnas Inggris tersebut diharapkan dapat segera bergabung dengan skuad Thomas Tuchel untuk melakoni tur pramusim bersama Chelsea.

Musim ini, Chelsea dijadwalkan akan melangsungkan serangkaian pertandingan pramusim di Amerika Serikat.

Sterling yang telah enam musim berseragam Manchester City, sebelumnya dikabarkan ingin pengalaman baru di luar Etihad Stadium.

Baca Juga: Barcelona Umumkan Dua Rekrutan Baru Sekaligus Secara Gratis, Statistik Keduanya Top!

Selama berseragam The Citizen, Sterling telah bermain dalam 337 pertandingan dan menorehkan 131 gol.

Jika rumor kepindahan Sterling ke Chelsea benar terjadi, pemain berdarah Jamaika tersebut bakal jadi pemain yang bermain untuk tiga klub besar Liga Inggris.

Seperti diketahui, Sterling melakukan debut profesionalnya bersama Liverpool pada Mei 2012 lalu.

Tak lama, Sterling menjadi wonderkid yang dielu-elukan fans Liverpool.

Baca Juga: Manchester United Dapatkan Jasa Christian Eriksen, Bakal Diumumkan Minggu Ini

Penampilannya yang ciamik bersama The Reds membuat Manchester City kepincut dan membelinya pada 2015 lalu.

The Citizen mendatangkan Sterling muda dengan mahar 57 juta poundsterling saat itu.

Pemain bernama lengkap Raheem Shaquille Sterling tersebut menjadi pilihan pelatih The Citizen waktu itu, Manuel Pallegrini.

Ia juga jadi pilihan utama Pep Guardiola ketika pelatih asal Spanyol tersebut mengambil alih kursi pelatih Man City pada 2016 lalu.

Baca Juga: Kalvin Phillips Resmi Gabung Manchester City dengan Kontak Berdurasi Enam Tahun

Sterling juga tergabung dalam skuad Inggris yang berhasil melaju ke partai final Euro 2020.

Sterling dkk. kalah pada partai final tersebut dalam adu penalti melawan Italia.***

Editor: Dwi Andri Yatmo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah