Tidak Bisa Instal Aplikasi di Playstore? Begini Metode yang Dapat Dilakukan!

17 Maret 2022, 14:30 WIB
Tidak bisa install aplikasi di Play Store? Berikut adalah tahapan yang dapat Anda pilih untuk mengatasinya /

MEDIA PEMALANG- Apakah Anda pernah mengalami tidak bisa install aplikasi di Play Store?

Perlu diketahui, segala kebutuhan aplikasi di hp Android, tentu saja menjadikan Google Play Store sebagai platform untuk mendapatkan kebutuhan Anda.

Tak hanya aplikasi, platform yang telah dilaunching sejak 2008 lalu memang menjadi salah satu layanan yang banyak digunakan oleh para pengguna smartphone android di seluruh dunia.

Melalui layanan tersebut, Anda dapat mengunduh konten yang ada di dalamnya secara langsung dengan menggunakan perangkat Android atau mengirimkan konten ke perangkat Android melalui situs Google Play.

Baca Juga: Kunci Jawaban Game Words of Wonders (WOW) Teka-Teki Harian Tanggal 17 Maret 2022

Lantas, bagaimana cara mengatasi ketika Anda tidak bisa install aplikasi di Play Store? Berikut adalah beberapa metode yang dapat Anda terapkan dengan mudah sebagaimana yang dikutip dari laman support google.

Pastikan Memiliki Data Seluler dan Wi-Fi yang Stabil

Ketika Anda hendak mengunduh dan menginstall aplikasi ke dalam smartphone Anda. Pastikan bahwa Anda memiliki koneksi internet yang stabil.

Pasalnya, ketika internet tidak stabil, proses download akan lambat dan berpotensi gagal. Menghubungkan smartphone Anda ke jaringan Wi-Fi sangat direkomendasikan karena jaringan tersebut dapat dikatakan lebih stabil dan aman ketika proses pengunduhan tersebut dilakukan.

Baca Juga: Punya Hobi Berkebun, Tidak Usah Kuatir. 5 Langkah Lahan Tandus dan Kering Jadi Subur

Lantas, bagaimana jika Anda tidak memiliki jaringan Wi-Fi? Nah, Anda dapat memanfaatkan koneksi data seluler yang kuat.

Memeriksa Ruang Penyimpanan

Tips selanjutnya, untuk mengunduh aplikasi, Anda perlu memperhatikan ruang penyimpanan dan memastikan bahwa ruang tersebut belum habis sehingga dapata diisi oleh aplikasi yang Anda unduh.

Biasanya, Anda akan mendapatkan notifikasi mengenai performa ruang penyimpanan sebelum aplikasi tersebut terunduh.

Perhatikan Update Sistem Android Anda

Tips ini juga wajib untuk Anda lakukan untuk mengantisipasi kegagalan pengunduhan aplikasi ke sistem hp Android Anda. Ya, perhatikan selalu update sistem Android Anda agar aplikasi yang ingin Anda miliki dapat terunduh sekaligus terpasang dengan baik.

Baca Juga: Cara Mudah Melihat & Mencari On Repeat di Spotify Terbaru 2022, Gampang Banget!

Untuk melihat update sistem android pada ponsel Anda, perlu untuk memperhatikan beberapa hal berikut:

  • Buka aplikasi Setelan pada ponsel atau tablet Android Anda.
  • Pilih sistem lalu lanjutan lalu update sistem.
  • Status update Anda akan muncul.
  • Ikuti petunjuk di layar untuk mendownload atau menginstal update-an.

Mereset HP

Ketika Anda tidak bisa install aplikasi di Play Store, mematikan kemudian menghidupkan kembali perangkat Android Anda menjadi salah satu solusi untuk mengatasi kendala tersebut.

  • Tekan dan tahan tombol Daya.
  • Ketuk Matikan daya atau Mulai ulang.
  • Jika perlu, tekan dan tahan tombol daya hingga perangkat menyala kembali.

Baca Juga: Download 5 Game Skateboard di Android Terbaik, Kalo Hobi Wajib Coba!

Hapus Cache

Yang terakhir, untuk mengatasi tidak bisa install aplikasi di Play Store, Anda dapat melakukan hapus cache dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Setelan di perangkat.
  • Ketuk Aplikasi & notifikasi lalu Info aplikasi atau Lihat semua aplikasi.
  • Ketuk Layanan Google Play.
  • Ketuk Penyimpanan lalu Hapus cache.
  • Ketuk Kosongkan penyimpanan lalu Hapus semua data lalu Oke.

Demikian adalah cara mengatasi ketika Anda tidak bisa install aplikasi di Play Store dengan mudah. Jika beberapa metode diatas tidak dapat dilakukan, Anda dapat mencari informasi lainnya dengan mengakses laman berikut: https://support.google.com/googleplay/#topic=3364260. ***

 

 

 

 

Editor: Gani P.

Sumber: Support Google

Tags

Terkini

Terpopuler