Tanah Virtual Dogemon GO Makin Padat, Ini Cara Membelinya!

- 31 Desember 2021, 14:15 WIB
Di Indonesia, para pemain DogemonGO sudah mulai tumbuh, melihat peta Landlord Map kepemilikan lahan virtual juga mulai memadati beberapa kawasan metropolitan.
Di Indonesia, para pemain DogemonGO sudah mulai tumbuh, melihat peta Landlord Map kepemilikan lahan virtual juga mulai memadati beberapa kawasan metropolitan. /Dogemongo

MediaPemalang.com- Booming Metaverse tentu memang sedang menjadi perbincangan yang sedang hangat baik di kalangan perusahaan raksasa sekelas Meta, Microsoft, dan sebagainya. Begitupula respon industri gim berjenis play-to-earn semakin populer di kalangan masyarakat, dimana  salah satunya dapat Anda temukan di gim berjudul DogemonGo.

Gim yang mirip dengan PokemonGo ini menawarkan pengalaman bermain yang menarik, dimana para pemainnya dapat membeli tanah virtual sesuai lokasi yang diinginkan. Tanah virtual di metaverse Dogemon dikenal sebagai NFT, sehingga pengguna dapat menjualnya di marketplace NFT Solsea.io milik Solana. Perlu diketahui, dilansir dari Cointelegraph, Solana melalui Solsea.io telah menjalin kerjasama dengan DogemonGO untuk mempopulerkan tren tersebut.

Baca Juga: Platform Avatar Ready Player Me Kumpulkan Dana 13 Juta Dollar

Tak hanya itu, bagi pemain yang menangkap binatang di area tanah virtual Anda, maka Anda juga akan mendapatkan bonus berupa koin kripto. Bagi Anda yang sudah pernah bermain di PokemonGo tentu tak perlu kesulitan ketika memainkan DogemonGo, karena beberapa fitur yang ada didalamnya tidak berbeda jauh.

Pemain juga dapat menghasilkan kripto dengan cara menangkap sejumlah binatang yang merepresentasikan kripto populer seperti Bitbull (representasi Bitcoin), Solux (Solana), Bion (BNB), Etherfant (Ethereum), Shibi (Shiba Inu), dan sebagainya. Selain itu, para pemain juga akan mendapat reward Dogecoin (DOGE) dari bermain gim DogemonGo.

Nah bagi Anda yang berniat untuk membeli tanah virtual di DogemonGO, Anda cukup melakukan beberapa langkah-langkah mudah berikut ini:

  1. Beli token DOGO BEP-20 di PancakeSwap (diusahakan lebih dari 100.000 token).
  2. Kemudian deposit DOGO dari Trust Wallet ke aplikasi DogemonGo dengan cara memasukkan address DOGO di gim dengan jaringan BSC (Binance Smart Chain)
  3. Swap DOGO Token ke Dogo Credits
  4. Klik LICENCES, lalu aktifkan TRAINER dengan biaya 100 Dogo Credits
  5. Atau klik TRAVELLER jika ingin membeli lebih dari satu bidang tanah virtual, di sini pemain bisa membeli maksimal 100 tanah virtual dan biayanya lebih tinggi dari TRAINER
  6. Jika sudah, klik LANDLORD, lalu klik GET LANDLORD
  7. Setelah itu pilih Landlord yang akan dibeli, pasalnya di sana terdapat banyak pilihan sesuai ukuran radius tanah virtual yang sudah ditentukan.

Di Indonesia, para pemain DogemonGO sudah mulai tumbuh, melihat peta Landlord Map kepemilikan lahan virtual juga mulai memadati beberapa kawasan metropolitan.Hal tersebut seperti pantauan tim Media Pemalang via laman resmi DogemonGO.

Baca Juga: Dogelon Mars, Token Pendatang yang Langsung Kalahkan Shiba Inu & Dogecoin

Tidak heran jika pembelian tanah virtual DogemonGo kian ramai dalam hitungan bulan. Dikutip dari Cointelegraph token DOGO tersebut dapat di-swap ke Dogo Credit, setelah itu baru bisa digunakan untuk membeli tanah virtual.

Editor: Argani Palupi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah