Kremlin Tolak Spekulasi Deklarasi Perang Lawan Ukraina dan Mobilisasi Nasional 09 Mei

- 6 Mei 2022, 13:30 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin
Presiden Rusia Vladimir Putin /

MEDIA PEMALANG- Negeri Beruang Merah bantah spekulasi yang mengatakan bahwa Putin akan deklarasikan perang melawan Ukraina dan mobilisasi nasional pada 09 Mei.

Sanggahan tersebut diucapkan langsung oleh juru bicara Kremlin Dmitry Peskov yang menyatakan hal tersebut tidak mungkin. Dia pun menganggap bahwa spekulasi tersebut adalah omong kosong.

"Tidak ada kemungkinan untuk itu. Itu omong kosong," ujarnya.

Peskov juga menambahkan bahwa orang tidak boleh mendengarkan spekulasi. Dia juga menegaskan bahwa tidak ada keputusan mengenai mobilisasi nasional.

"Itu tidak benar. Itu omong kosong," kata Peskov kepada wartawan.

Hari Kemenangan 9 Mei merupakan salah satu peristiwa nasional paling penting di Rusia - peringatan akan pengorbanan besar Soviet yang dibuat dalam mengalahkan Nazi Jerman dalam apa yang dikenal di Rusia sebagai Perang Patriotik Hebat.

Baca Juga: Ngeri! Rusia Pamer Rudal Antarbenua Tercanggih Di Dunia, Vladimir Putin: Rusia Tidak Takut Barat atau Siapapun

Baca Juga: Amerika Serikat Tuding PeduliLindungi Langgar HAM, Jubir Kemenlu: Kasus George Floyd Bukti AS juga Langgar HAM

Diperkirakan sekitar 27 juta warga Soviet tewas dalam perang 1941-1945 yang membuat Uni Soviet hancur dan hampir setiap keluarga Soviet berduka.

Halaman:

Editor: Gani P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x