Bupati Pemalang Berharap PGRI Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan di Kabupaten Pemalang

- 7 Februari 2022, 09:00 WIB
Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo berharap Konferensi Kerja PGRI Pemalang dapat menghasilkan beberapa  keputusan yang bermanfaat
Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo berharap Konferensi Kerja PGRI Pemalang dapat menghasilkan beberapa keputusan yang bermanfaat /Pemkab Pemalang

MEDIA PEMALANG - Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo berharap Konferensi Kerja Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Pemalang dapat menghasilkan beberapa keputusan yang bermanfaat bagi organisasi serta mampu mendorong untuk meningkatkan, kualitas, kompetensi guru juga pendidikan di Kabupaten Pemalang.

Pernyataan tersebut disampaikanya saat membuka Konferensi Kerja PGRI Kabupaten Pemalang Tahun Kedua Masa Bhakti XXII di Gedung PGRI Pemalang pada hari Sabtu tanggal 5 Februari 2022.

Sementara itu, Ketua PGRI Provinsi Jawa Tengah Dr. Muhdi mengungkapkan, PGRI lahir sebagai organisasi pada era kemerdekaan atau organisasi yang lahir 100 hari setelah kemerdekaan Indonesia. Karena itu fitrah PGRI adalah mempertahankan NKRI.

Baca Juga: Pemkab Pemalang Salurkan Dana untuk Warga Terdampak Bencana Alam Puting Beliung

Komitmen tersebut telah menunjukkan bahwa PGRI merupakan organisasi perjuangan yang ingin memajukan pendidikan karena hal ini pula yang menjadikan jatidiri PGRI sebagai organisasi profesi.

Pada kesempatan itu Muhdi juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Pemalang yang telah memberikan perhatian dan kepedulian serta kebijakan-kebijakan yang berpihak pada pendidikan dan PGRI.

Sebelumnya, Ketua PGRI Kabupaten Pemalang, Mualip melaporkan kegiatan tersebut mengagendakan pertanggungjawaban program kerja selama setahun sebelumnya sekaligus merencanakan untuk program kerja untuk satu tahun berikutnya.

Baca Juga: Inilah Kuota Sekolah Kabupaten Pemalang di SNMPTN 2022, Cek Sekolah Kamu Dapat Kuota Berapa Persen

PGRI Pemalang tetap berkomitmen menjadi mitra terbaik Pemerintah Daerah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) dan tetap menjaga komitmen agar PGRI dapat menjadi anggota yang memegang prinsip-prinsip nasional sesuai dengan amanat UU Guru dan Dosen.

Halaman:

Editor: Dwi Andri Yatmo

Sumber: Pemkab Pemalang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah